Segala puji bagi Allah yang telah mencurahkan lautan ilmu kepada manusia. Dengan ilmu itulah manusia terangkat derajatnya pada posisi mulia. Shalawat dan salam kita hadiahkan kepada Rasullullah saw. yang telah mengajarkan kita keseimbangan antara iman dan ilmu, sehingga kebutuhan duniawi dan ukhrawi bisa terpenuhi.
Kecanggihan teknologi telah memudahkan kita untuk beraktivitas dan berinteraksi. Sehingga perbedaan negara, bahkan benua tidak terhalangi untuk berkomunikasi dan berbagi informasi. Oleh karenanya, dengan berbagai macam cara kita harus memanfaatkan teknologi yang ada ,supaya kita dapat berbagi informasi antara satu sama lain.
Mengingat kecanggihan teknologi tersebut akan sia-sia kalau tidak digunakan sebagaimana mestinya. Maka, KMA Sudan mencoba untuk membuat blog, sebagai salah satu asas manfaat dari teknologi dunia maya. Ini merupakan satu trobosan yg patut diacungkan jempol.
Kepada kawan-kawan yang telah mencurahkan gagasan ini, kami ucapkan terimaksih sebesar-besarnya. Mudah-mudahan Allah swt. membalas semua kebaikan teman-teman. Semoga KMA-Sudan semakin hari semakin maju. Mari kita jadikan blog ini sebagai sarana untuk bersilaturrahmi, berekspresi dan berkreasi.
Saleum..
Ketua kma-sudan
Periode 2010-2011
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih Atas Komentar Anda